Kepala SMP Islam Az Zahra Lolos Seleksi Calon Guru Penggerak Tahap 1 Angkatan 10 | Yayasan Fatimah Az Zahra Lampung
33586
post-template-default,single,single-post,postid-33586,single-format-standard,theme-stockholm,qode-restaurant-1.1.1,stockholm-core-2.3.2,woocommerce-no-js,ehf-template-stockholm,ehf-stylesheet-stockholm,qodef-qi--no-touch,qi-addons-for-elementor-1.6.2,select-theme-ver-9.3,ajax_fade,page_not_loaded,menu-animation-underline,header_top_hide_on_mobile,,qode_menu_,qode-single-product-thumbs-below,elementor-default,elementor-template-full-width,elementor-kit-31874,elementor-page-33071

Kepala SMP Islam Az Zahra Lolos Seleksi Calon Guru Penggerak Tahap 1 Angkatan 10

Az Zahra Lampung

Az Zahra Lampung

guru penggerak

Kepala SMP Islam Az Zahra, Umi Fatirah berhasil lolos dalam seleksi calon Guru Penggerak Angkatan 10 bersama dengan calon Guru Penggerak yang berasal dari berbagai jenjang pendidikan dan wilayah di Provinsi Lampung.

Dalam pengumuman hasil seleksi yang diterbitkan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbudristek itu, terdapat sebanyak 1.898 calon Guru Penggerak asal Provinsi Lampung yang dinyatakan lolos seleksi tahap 1 dari total sebanyak 256.373 guru yang mengikuti seleksi calon Guru Penggerak dari seluruh wilayah di Indonesia.

Tahap seleksi selanjutnya adalah proses simulasi mengajar dan wawancara secara daring yang akan dilaksanakan terhitung mulai dari bulan September – November 2023 melalui aplikasi SIMPKB calon Guru Penggerak.

Unsur penilaian dalam seleksi simulasi mengajar dilakukan dengan mengukur berdasarkan 4 kompetensi yang terdiri dari; pengembangan lingkungan kelas, merefleksikan proses belajar dan mengajar yang efektif, refleksi pengembangan diri serta kemampuan mendesain proses belajar dan mengajar yang efektif.

Pendidikan Guru Penggerak adalah program pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadi pemimpin pembelajaran. Program ini meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan Pendampingan selama 6 bulan bagi calon Guru Penggerak. Selama program, guru tetap menjalankan tugas mengajarnya sebagai guru.

Guru Penggerak diharapkan menjadi katalis perubahan pendidikan di daerahnya dengan cara: Menggerakkan komunitas belajar untuk rekan guru di sekolah dan di wilayahnya, Menjadi Pengajar Praktik bagi rekan guru lain terkait pengembangan pembelajaran di sekolah, Mendorong peningkatan kepemimpinan murid di sekolah, Membuka ruang diskusi positif dan ruang kolaborasi antar guru dan pemangku kepentingan di dalam dan luar sekolah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan Menjadi pemimpin pembelajaran yang mendorong well-being ekosistem pendidikan di sekolah.

AZ ZAHRA NEWS

BERITA LAINNYA

Berita
SD

Berita
SMP